sejarah Kepulauan Riau

wilayah kepulauan riau

Kepulauan Riau adalah sebuah provinsi baru yang berada di sebelah Utara Indonesia dan merupakan salah satu Provinsi termuda di Indonesia. sejarah kepulauan Riau jika dilihat dari pada namanya, Asal nama Kepulauan Riau berasal dari kata Riau. menurut Masyarakat setempat yang dipercayai bahwa kata “Riau” berasal dari kata “riuh” yang berarti ramai.Hal ini dikarenakan pada jaman dahulu daerah Kepulauan Riau ini merupakan pusat perdagangan yang selalu ramai dikunjungi para pedagang dari negara asing yang melintasi selat – selat kecil di kepulauan ini dan saat itu bahkan kepulauan riau ini sempat menjadi pusat perdagangan bebas internasional. seiring berjalannya waktu masyarakat menggunakan nama riuh ini sebagai kepulauan pada jaman Kesultanan Lingga. Pada masa kolonial, dan kata Riau diubah menjadi Riouw seiring berjalannya waktu.

setelah indonesia menetapkan proklamasi kemerdekaan. wilayah Riau memperluas daerahnya dengan menyatukan wilayah kesultanan Siak yang berada di daratan pulau sumatera. seiring berjalannya waktu riau memekarkan diri dengan riau digunakan oleh kesultanan Siak menjadi riau daratan dan riau kepulauan yang berada di luar pulau sumatera menjadi provinsi kepulauan riau mengingat daerahnya sebagian besar berupa lautan.

Sejarah Pembentukan Provinsi kepulauan riau

Provinsi Kepulauan Riau terbentuk berdasarkan Undang-undang Nomor 25 tahun 2002 tanggal 24 September 2002 ini disetujui dan ditindak lanjuti Pemerintah Pusat dengan  dikeluarkannya Keputusan Pemerintah     (Kepres) tanggal 1 Juli 2004, sebagai provinsi baru yang ke-32 di Indonesia yang mencakup Kota Tanjungpinang, Kota Batam, Kabupaten Bintan, Kabupaten Karimun, Kabupaten Natuna, Kabupaten Kepulauan Anambas dan Kabupaten Lingga.pembentukan Provinsi Kepulauanan Riau memerlukan perjuangan yang sangat menguras pikiran tenaga dari berbagai unsur dan elemen masyarakat yang berada di Kepulauan Riau maupun yang berada di luar kepulauan Riau. saat itu gubernur yang menjabat pertama kali adalah Bapak Ismeth Abdulah yang dilantik oleh Menteri Dalam Negeri Hari Sabarno pada pemerintahan Presiden Republik Indonesia Ibu Megawati Soekarnoputri.

dan saat ini Secara keseluruhan wilayah Kepulauan Riau terdiri dari 4 kabupaten, dan 2 kota, 47 kecamatan serta 274 kelurahan/desa dengan jumlah 2.408 pulau besar, dan kecil yang 30% belum bernama, dan berpenduduk. untuk luas wilayah kepulauan Riau sendiri sebesar 252.601 km², dengan rincian sekitar 95% merupakan lautan, dan hanya sekitar 5% daratan.

hingga saat ini Kepulauan Riau telah berkembang pesat dengan membangun Pemerintahan Provinsi Baru di Pulau Dompak yang berada di Kepulauan Bintan dan Kota Tanjung pinang. Diakui juga beberapa daerah penunjang kemajuan seperti Batam, Bintan dan Karimun ada perkembangan . dan Kepulauan Riau sendiri telah mengharumkan Namanya dengan meraih penghargaan dari Presiden tentang situasi dan keadaan Pulau ini sendiri. baik dari tingkat kebersihan maupun tingkat keamanan.

selain keadaan provinsi ini yang terbentuk dari daerah daerah kepulauan ternyata wilayah kepulauan riau memiliki daya tarik tersendiri bagi para wisatawan manca negara maupun wisatawan lokal. kawasan wisata kepulauan riau memiliki tempat yang beragam seperti wisata pantai, wisata adventure dan lain-lain.

Leave a Comment